BOLMONGRAYA.CO, BOLMONG – Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, menghadiri rapat koordinasi (Rakor) kesiapan Pilkada serentak tahun 2020 dan pengarahan gugus tugas Covid-19, Kamis, 16 Juli 2020.
Rapat koordinasi tersebut, berlangsung di ruang Mapalus Kantor Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) diikuti oleh Gubernur Sulut dan bupati/walikota se-Provinsi Sulut yang dihadiri langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian.
Dalam Rakor tersebut, Mendagri menyerahkan buku pedoman umum menghadapi Pandemi Covid-19 untuk Pemerintah Daerah (Pemda) kepada Bupati Bolmong. Yang merupakan acuan yang jelas, dalam penanganan dan penanggulangan Covid-19 khususnya bagi aparat Pemda.
“Termasuk penguatan Pemda dalam penanganan dan pengendalian Covid-19 serta kesiapsiagaan desa dalam menghadapi Pandemi Covid-19, sehingga diharapkan buku ini menjadi pedoman umum dan acuan bagi pemerintah daerah dalam melakukan kesiapsiagaan menghadapi wabah Covid-19,” harapnya.
Bupati Bolmong menyampaikan ucapan terima kasih kepada Mendagri Muhammad Tito Karnavian yang telah menyerahkan buku pedoman. Dimana, buku tersebut akan kami jadikan sebagai pedoman dan acuan bagi Pemkab Bolmong, dalam menghadapi Pandemi Covid-19 yang saat ini sedang melanda dunia, termasuk di Kabupaten Bolmong.
“Buku pedoman yang diberikan, merupakan wujud kepedulian Kemendagri kepada Pemda dalam hal ini Pemerintah Provinsi (Pemprov)dan Pemkab/Kota. Dengan adanya buku pedoman ini, Inshaa Allah Kabupaten Bolmong mampu menangani dan menang melawan Covid-19 di akhir tahun 2020 ini pada saat Desember nanti,” tutupnya.
Yadi Bangol