BOLMONGRAYA. CO LOLAK – Dinas Sosial Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) tahun ini kembali mendapat tambahan bantuan 100 unit Rumah Tinggal Layak Huni (RTLH) di Tahun 2019.
Kepala Dinsos Bolmong, Abdul Haris Bambela menuturkan, tahun 2019 seharusnya Pemkab Bolmong belum mendapat kebagian RTLH. Namun, pihaknya selalu mengajukan proposal ke kementerian.
“Harusnya di tahun 2019 Bolmong tidak termasuk daerah yang mendapat bantuan RTLH, karena sudah mendapat bantuan 75 unit RTLH di tahun 2018 lalu,” ujar Haris Selasa 08 Oktober 2019.
Haris mengatakan, setiap tahunnya daerah penerima bantuan RTLH, di rolling setiap dua tahun.
“Atas dorongan Bupati Yasti Soepredjo Mokoagow dan Sekda Tahlis Gallang, saya tidak menyerah. Alhamdulillah, akhirnya diterima oleh pihak Kementerian Sosial RI,” ucap Haris.
Haris juga menjelaskan, meski mendapat tambahan bantuan unit RTLH, itu tidak mempengaruhi posisi Kabupaten Bolmong sebagai daerah penerima RTLH di tahun 2020 mendatang.
“Jadi Bolmong di tahun depan tetap termasuk dalam daftar 65 daerah penerima bantuan RTLH,” jelas Haris.
Lung