BOLMONGRAYA.CO, BOLTIM– Silaturahmi sekaligus konsolidasi ke simpul pemenangan desa gencar dilakukan pasangan calon Oscar Manoppo dan Argo Vinsensius Sumaiku (Oppo-Argo) bersama tim pemenangan.
Senin 16 September 2024, Oppo-Argo dan tim pemenangan mengunjungi simpul pemenangan Desa Liberia dan Tobongon.
Dalam kunjungan di dua tempat ini, tim pemenangan Oppo-Argo memantapkan simpul pemenangan desa dengan memberikan pembekalan sekaligus mengukuhkan tim pemenangan di dua desa tersebut.
Di Desa Liberia, pengukuhan dan pembekalan tim pemenangan dilaksanakan di kediaman Abdullah Kohi.
Anto salah satu tim pemenangan Oppo-Argo Desa Liberia usai dikukuhkan, menyatakan sikap dan komitmen memenangkan paslon Oscar Manoppo dan Argo Vinsensius Sumaiku sebagai Bupati dan Wakil Bupati Boltim.
“Momentum ini sudah lama kami tunggu, dengan dikukuhkannya tim pemenangan ini maka kami siap tarung untuk memenangkan pak Oscar Manoppo dan pak Argo Sumaiku. Terima kasih kepada Bapak Oscar Manoppo dan Argo Sumaiku yang telah datang langsung mengukuhkan tim kami,” ucap Anto.
Di tempat berbeda, tepatnya di kediaman mantan anggota DPRD Provinsi Sulut Rita Lamusu di Desa Tobongon, juga dilaksanakan pembekalan tim pemenangan desa setempat.
Pembekalan simpul pemenangan Desa Tobongon dihadiri langsung Hendra Damopolii selaku ketua tim pemenangan Oppo-Argo.
Dalam kesempatan ini, Hendra mengajak simpul pemenangan untuk tetap solid memenangkan paslon Oppo-Argo di tanggal 27 November 2024 mendatang.
“Lewat pembekalan ini, saya menyampaikan pesan khusus kepada tim pemenangan, agar tetap solid dan fokus untuk memenangkan paslon Oppo-Argo,” ujar Hendra.
Rita Lamusu salah satu tim pemenangan Oppo-Argo juga menegaskan komitmen tim pemenangan Desa Tobongon.
“Tim pemenangan Desa Tobongon tidak perlu diragukan lagi. Sebelum dibekali tim sudah menyatakan tekad untuk memenangkan Paslon Oppo-Argo di pilkada nanti,” tegas Rita.
Penulis: Hendrawan Madjahia