BOLMONGRAYA.CO, BOLSEL – Untuk mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat, Kepala urusan (Kaur) keuangan Pemerintahan Desa Salongo Timur (Saltim) Kecamatan Bolaang Uki, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) resmi di mengisi kekosongan perangkat desa dengan menggelar perekrutan baru.
Tahapan perekrutan perangkat baru melahirkan Muhamad Rid Ambara, sebagai Kepala Urusan (Kaur) keuangan, yang pada hari ini di laksanakan pengambilan sumpah dan pelantikan oleh Penjabat sementara (pjs) Sangadi Saltim Muhamad Revani Otto di Balai Pertemuan Desa Salongo Timur, Selasa 05 Januari 2020.
Dalam sambutannya Pjs Sangadi Muhamad Revani Otto mengucapkan, selamat kepada Muhamad Rid Ambara yang sudah dilantik.
“Saya atas nama pribadi dan selaku Pemerintah Desa mengucapkan selamat kepada saudara semoga amanah ini dapat dijaga,” ucap Revani.
Pjs Sangadi Saltim yang dikenal tegas dan cerdas ini juga mengingatkan akan tugas dan tanggung jawab Kaur Keuangan yang tidaklah mudah.
“Pastinya tugas kedepan bapak Rid ini berat, sehingganya saya mengharapkan pendampingan serta bimbingan dari bapak-ibu, teman-teman aparat senior,” ujarnya.
Pjs Sangadi yang berwajah Tampan ini juga berharap, semua perangkat desa untuk saling membantu satu dengan yang lainnya, karena menurutnya tak ada hasil yang maksimal tampak solidaritas Tim Kerja.
“Untuk menjalankan pemerintahan yang baik dan memberikan pelayanan prima kepada masyarakat seluruh pihak yang terlibat dalam Pemdes Saltim wajib menjaga Solidaritas. Jangan bekerja sendiri-sendiri karena kita adalah satu kesatuan kerja yang tidak bisa dipisahkan,” harap Revani.
Di tempat yang sama, Sekretaris Panitia perekrutan perangkat baru Siswoyo Mehi menegaskan, semua tahapan berjalan sesuai dengan dengan mekanisme dan hasil konsultasi dengan pihak yang berwenang.
“Dari pemasukan berkas, ujian tes tertulis hingga pada pelantikan pada hari ini, semuanya kami pastinya sesuai dengan mekanisme dan hasil konsultasi kami dengan pihak Kecamatan serta kabupaten,” tegasnya.
Paisal Tuliabu