BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU – Terkait isu yang beredar mengenai beras bantuan sembako premium dan medium, langsung mendapat respon dari Dinas Sosial (Dinsos) dan Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Kotamobagu.
Kepala Dinsos Kotamobagu Sarida Mokoginta mengatakan, dari awal, mulai dari perencanaan sampai skema jangka panjang Pemkot menggunakan beras berjenis medium, untuk menangani warga yang terdampak wabah Covid-19.
“Bantuan beras jenis medium ini sudah disiapkan sejak awal. Dan, beras tersebut layak dikonsumsi karena diambil dari Bulog,” kata Sarida, Kamis, 18 Juni 2020.
Sarida menjelaskan, terkait isu tentang adanya beras premium, itu berada di Dinas Ketahanan Pangan (DKP).
“Kalau di DKP itu Cadangan Beras Pemerintah (CBP). Bukan dikhususkan untuk bantuan Covid-19 yah, dan itu sudah tertata sebelum pandemi Covid-19.” jelas Sarida.
Sementara itu, Sekretaris DKP Piter Suli saat dikonfirmasi mengatakan, jenis beras yang disiapkan oleh DKP dan Dinsos tidak ada masalah.
“Adapun perbedaan jenis beras yang disiapkan oleh DKP dan Dinsos itu tidak ada masalah karena sama-sama layak dikonsumsi. Beras yang kami siapkan ini sudah direncanakan sebelum ada Covid-19 dan setiap tahun seperti itu. Jenisnya juga sudah premium, karena di perencanaannya sudah seperti itu,” kata Piter.
Red