BOLMONGRAYA.CO, BOLTIM – Komitmen Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sam Sachrul Mamonto S.Sos, sejak awal mencalonkan diri memasuki proses akhir. Dimana, berkas PAW anggota DPRD dari partai NasDem Seska Ervina Budiman, yang juga sebagai istrinya sudah ditandatanganinya.
Hal itu, dikatakan Sachrul saat menghadiri deklarasi suku Maluku di Hotel Sutan Raja Kotamobagu, Sabtu, 03 April 2021.
Sachrul mengatakan, tidak baik dalam satu pemerintahan ada suami istri, jadi sudah menjadi komitmen sejak awal jika dirinya terpilih sebagai Bupati maka istrinya akan berhenti dari anggota DPRD Boltim.
Baca Juga : Hadiri Deklarasi RMPG-BMR, Tatong Sebut Rukun Pela Gandong Merupakan Aset Daerah
“Istri saya akan fokus untuk mengurusi Suami dan merawat anak-anak di rumah,” ujar Sachrul.
Mantan Ketua DPRD Boltim itu menjelaskan, proses PAW Istrinya tergolong cepat, karena tinggal menunggu persetujuan dari Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey SE.
“Kalau dilihat mungkin ini proses PAW tercepat. Jika tak ada halangan, bisa saja pelantikan untuk Alamri Matiala akan digelar pada Bulan Ramadhan Tahun ini,” jelas Sachrul.
Ilunt