BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU– Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu, Nayodo Koerniawan – Sri Tanti Angkara melaksanakan kampanye dialogis di Kelurahan Biga, Kecamatan Kotamobagu Utara, Sabtu 5 Oktober 2024.
Menariknya, sorakan lantik jo yang disuarakan simpatisan dan masyarakat menggema saat pelaksanaan kampanye dialogis NK-STA tengah berlangsung.
Suasana kian semarak, saat Benny Rhamdani dan Djelantik Mokodompit tampil menyampaikan orasi politik untuk memenangkan NK-STA dalam bursa pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu.
Calon Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Koerniawan dalam orasi politik menyampaikan bahwa NK-STA berkomitmen membangun Kota Kotamobagu jika diberikan kepercayaan oleh masyarakat.
“Kami optimistis, karena telah mengakar dan mengukur kemampuan kami sendiri. Pandangan tentang kerangka Kotamobagu baik dari aspek anggaran maupun pembangunan maka visi misi dan program NK-STA sangat sederhana, tentunya dengan melihat kapasitas keuangan daerah. Visi-misi dan janji politik tidak harus seperti seorang pelukis yang melukis pemandangan indah, tapi kami menyusun dalam kerangka sederhana termasuk peningkatan dan perbaikan infrastruktur serta berbagai aksi untuk peningkatan sumber daya manusia. Kami yakin, jika SDM Kotamobagu tinggi, maka dengan sendirinya juga taraf kehidupan masyarakat Kotamobagu akan turut serta naik,” urai Nayodo.
Sementara itu, calon Wakil Wali Kota Kotamobagu Sri Tanti Angkara (STA) menambahkan, dirinya bersama Nayodo Koerniawan merupakan masyarakat biasa yang mempunyai niat tulus membangun Kota Kotamobagu.
“Dari segi materi saya dan pak Nayodo minim, tapi insyaallah kami berdua kaya hati. Jika diberikan kesempatan kami akan turun hingga ke pelosok untuk bisa merasakan bagaimana yang rakyat rasakan, jadi pemimpin itu harus peka karena kita terlahir dari rakyat,” tutur calon yang mewakili gender perempuan dalam bursa Pilwako Kotamobagu ini.
Lebih lanjut, istri tercinta Sekjen DPP Hanura Benny Rhamdani ini, berharap dukungan dari masyarakat Kelurahan Biga untuk memuluskan langkah NK-STA sukses memenangkan Pilwako Kotamobagu.
“Secara historis, pak Benny Rhamdani tidak lepas dari bagian masyarakat Kelurahan Biga. Olehnya lewat kesempatan ini, kami memohon doa dan dukungan dari masyarakat dan orang tua kami di Kelurahan Biga, insyaallah atas restu dari masyarakat dan ridho dari Allah SWT ke depannya saya dan pak Nayodo bisa memimpin Kota Kotamobagu. Tanggal 27 November nanti jangan lupa NK-STA untuk Kotamobagu lebih maju,” pungkasnya.
Penulis: Hendrawan Madjahia