BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU– Dukungan luar biasa diberikan masyarakat Kelurahan Gogagoman kepada pasangan calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kotamobagu Nayodo Koerniawan dan Sri Tanti Angkara (NK-STA).
Hal ini terlihat dari antusiasme masyarakat yang hadir membanjiri kampanye dialogis NK-STA yang digelar di Lorong Talaga, Sabtu 12 Oktober 2024.
Kehebohan kampanye kian terasa dengan hadirnya anggota DPR RI Fraksi PDIP, Yasti Soepredjo Mokoagow (YSM) yang tampil sebagai salah satu Jurkam.
Dalam orasi politiknya, Yasti menyatakan dukungan penuh untuk memenangkan pasangan NK-STA dalam Pilwako Kotamobagu tahun 2024.
“Insyaallah saya tetap mengawal, bahkan saya minta izin khusus ke Fraksi PDIP untuk hadir di Kotamobagu berkampanye guna mensukseskan paslon NK-STA menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu di 27 November mendatang,” ujarnya.
Sebagai wakil rakyat yang akan duduk di Komisi V DPR RI, Yasti menjanjikan program nyata bagi masyarakat Kota Kotamobagu jika NK-STA terpilih sebagai wali kota dan wakil wali kota.
Salah satu janjinya adalah membawa program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) bagi masyarakat Kotamobagu.
“Insyaallah mulai tahun depan saya akan membawa 3.000 rumah program BSPS. NK-STA menang di Kotamobagu saya akan alokasikan 1.000 rumah BSPS,” ungkapnya.
Selain mendatangkan program BSPS, Srikandi PDIP ini juga berikhtiar merevitalisasi Pasar Serasi Kotamobagu yang terletak di Kelurahan Gogagoman.
“Terkait Pasar Serasi saya akan berada di depan untuk memperjuangkannya. Bersama pak Dolfi salah satu ahli waris lahan, kita akan hidupkan kembali Pasar Serasi, karena itu adalah urat nadi masyarakat Gogagoman lebih khusus warga di Lorong Talaga. Jadi tidak ada lagi pedagang yang selalu dipindahkan dari satu pasar ke pasar lainnya,” tuturnya.
Tidak sampai di situ, Yasti pun menjanjikan jika NK-STA terpilih, dirinya secara pribadi akan memberikan stimulan bagi para pedagang berupa dana bergulir.
“Kalau pasar sudah terbangun akan ada dana bergulir untuk para pedagang itu janji saya. Jadi kita harus satukan tekad menangkan NK-STA, saya pribadi di DPR RI akan lakukan apapun untuk kemajuan Kota Kotamobagu,” pungkasnya.
Penulis: Hendrawan Madjahia