BOLMONGRAYA.CO, POLITIK– Bentuk syukur bertambahnya usia, dimaknai calon legislatif (Caleg) DPR RI dari Partai Nasdem, Hamim Pou dengan melakukan anjangsana ke sejumlah Panti Asuhan yang tersebar di Kota Manado.
Kegiatan diawali Caleg nomor urut 4 ini dengan shalat subuh berjamaah di masjid Kelurahan Tanjung Manado dilanjutkan kunjungan ke Panti Asuhan Asshabirin Tuminting, Panti Asuhan Assalam serta menjumpai para Hafiz Quran di Masjid Almashur Kelurahan Istiqlal Manado, Kamis 11 Januari 2024.
“Saya bersyukur bisa bersilaturahmi dengan anak-anak yatim, sekalian memohon doa kiranya diberikan keberhasilan dalam cita cita,” ujar Hamim penuh syukur.
Diketahui, syukuran memperingati hari lahir Hamim Pou, bukan baru kali ini dilaksanakan di Panti Asuhan bersama anak yatim, namun rutin digelar tiap tahunnya.
Bahkan peringatan miladnya selalu dijadikan hari anak yatim di Kabupaten Bonebolango kala dirinya masih menjabat Bupati sejak 11 tahun terakhir, sehingga oleh Pemkab Bonebolango dijadikan acara resmi.
Penulis: Hendrawan