BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU– Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kotamobagu, Deevy Rumondor, menghimbau para pelamar untuk segera melengkapi berkas pendaftaran pada seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Menurut Deevy, hal ini karena tahapan pendaftaran PPPK di lingkungan Pemkot Kotamobagu sebentar lagi akan segera berakhir.
“Tahapan pendaftaran akan ditutup pada 20 Oktober, ini artinya tinggal dua hari lagi waktu bagi calon peserta seleksi PPPK untuk melengkapi berkas pendaftaran,” ujar Deevy, Jumat (18/10).
Ia meminta kepada calon peserta seleksi PPPK untuk memanfaatkan waktu yang tersisa dengan sebaik mungkin.
“Penting untuk tidak menunda proses pendaftaran guna menghindari potensi masalah teknis. Selain itu pastikan juga semua berkas asli, bukan sekadar fotokopi agar tidak menggugurkan pendaftaran,” tandasnya.
Penulis: Hendrawan Madjahia