BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU- Deputi Bisnis Kantor Pegadaian Area Gorontalo, Rahmat Hidayat, menyerahkan secara simbolis hadiah grand prize paket umroh senilai Rp35 juta kepada Hj Sukmawati, pemenang undian program Badai Emas Pegadaian periode III tahun 2024.
Prosesi penyerahan hadiah dilaksanakan pada acara penutupan Festival Ramadhan Pegadaian tahun 2025 yang digelar di Lapangan Mini Kelurahan Matali, Kota Kotamobagu, Sulawesi Utara, Sabtu (15/3/2025).
Pengundian pemenang Badai Emas Pegadaian periode III ini sendiri telah dilaksanakan pada tanggal 23 Januari 2025 dengan kategori Badai Emas Pegadaian dan Badai Emas Pegadaian Syariah.
Periode III program Badai Emas Pegadaian dan Badai Emas Pegadaian Syariah ini diikuti sebanyak 622.294 nasabah (CIF) dengan total 65.768.405 kupon dan tiket.
Kepada media, Hj Sukmawati mengaku bahagia bisa terpilih sebagai salah satu pemenang undian program Badai Emas Pegadaian periode III tahun 2024.
“Tentunya sangat bersyukur karena bisa mendapatkan kesempatan untuk ibadah umroh secara gratis. Terima kasih Pegadaian,” ungkap Sukmawati ditemui usai penyerahan hadiah.
Untuk diketahui, program Badai Emas merupakan apresiasi PT Pegadaian kepada seluruh nasabah setia yang senantiasa menggunakan produk dan layanan Pegadaian.(Wan)