BOLMONGRAYA.CO, BOLTIM – Tercapainya 100 persen realisasi Pajak Bumi Bangunan (PBB) Perdesaan dan Perkotaan (P2) di Desa Buyandi mendapat perhatian Kepala Desa (Sangadi) Buyandi Enong Paputungan.
“Saya sangat mengapresiasi seluruh perangkat desa yang telah maksimal melakukan penagihan kepada masyarakat,” katanya, Kamis 1 Desember 2022.
Ia juga berterima kasih kepada masyarakat yang sadar akan kewajiban membayar pajak.
Baca Juga: DPMPTSP Gelar Sosialisasi Perijinan Berusaha Berbasis Risiko
“Membayar pajak merupakan kewajiban kita sebagai warga negara yang baik, demi untuk pembangunan dan kemajuan daerah,” katanya.
“Karena pajak adalah sumber pendapatan daerah, dengan membayar pajak kita ikut dalam pembangunan daerah,” tegas Enong.
Abeng