BOLMONGRAYA.CO, BOLTIM– Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Oskar Manoppo memimpin apel kerja perdana di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boltim, Senin 3 Maret 2025.
Apel ini menjadi momentum pertama bagi Oskar Manoppo setelah dirinya dan Argo Vinsensius Sumaiku dilantik sebagai pasangan Bupati dan Wakil Bupati Boltim periode 2025–2030 oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto.
Dalam sambutannya, top eksekutif Pemkab Boltim ini menyoroti soal kedisiplinan Aparatur Sipil Negara (ASN) serta kualitas sistem pelayanan publik yang masih jauh dari kata baik.
“Sistem pelayanan kita ambruk. Ada SKPD yang seharusnya melayani masyarakat, justru terkotak-kotak berdasarkan kedekatan personal. Ini tidak boleh terjadi! Kantor pemerintah adalah milik rakyat, uang yang digunakan juga uang rakyat,” tegas Oskar.
Ia meminta agar setiap ASN memberikan pelayanan yang adil tanpa memandang latar belakang masyarakat yang dilayani.
Senada, Wakil Bupati Boltim Argo Vinsensius Sumaiku juga menegaskan pentingnya peningkatan pelayanan dasar bagi masyarakat, salah satunya sektor administrasi kependudukan dan perizinan.
“Kami sering mendengar keluhan masyarakat terkait pelayanan di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil dan Kantor Pelayanan Terpadu Satu Pintu. Banyak warga yang bolak-balik mengurus dokumen, tetapi masalahnya tidak kunjung selesai,” kata Argo.
Berkaitan dengan persoalan ini, Argo menekankan kepada dinas terkait untuk berbenah dan memperbaiki sistem pelayanan publik. Pun halnya bidang pelayanan kesehatan dan pendidikan, juga tak luput dari sorotan.
Mantan Aleg yang terkenal vokal tersebut juga mengomentari masalah sampah. Ia menghimbau kepada pemerintah desa dan masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan.
“Saat ini musim hujan, banyak terjadi banjir dan bencana. Salah satu penyebabnya adalah sampah yang menyumbat saluran air. Saya akan turun langsung ke lapangan untuk memastikan kebersihan lingkungan,” pungkasnya.
Penulis: Hendrawan