BOLMONGRAYA.CO, BOLTIM– Program rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni atau RTLH turut menjadi sasaran pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-120 Kodim 1303/Bolaang Mongondow di Desa Modayag Tiga, Kecamatan Modayag, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur.
Program tersebut secara umum menegaskan komitmen TNI dalam membantu meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat.
Dandim 1303/Bolmong Letkol Inf Fahmil Harris, mengatakan bahwa program rehabilitasi rumah dalam TMMD kali ini, ditujukan untuk membantu warga agar dapat menikmati tempat tinggal yang lebih aman dan nyaman.
“Kami melihat masih ada beberapa warga yang tinggal di rumah yang kondisinya sangat memprihatinkan. Melalui program bedah rumah ini, kami berharap dapat memberikan tempat tinggal yang lebih layak bagi mereka, sehingga bisa hidup dengan lebih sehat dan sejahtera,” ujar Fahmil, Selasa (14/5/2024).
Dikatakannya, selain personil TNI yang tergabung dalam Satgas TMMD, program rehabilitasi rumah tersebut juga melibatkan berbagai pihak.
“Gotong royong menjadi kunci sukses dari program ini. Untuk itu, kami menggandeng pemerintah daerah, relawan serta masyarakat untuk ikut berpartisipasi aktif dalam proses pekerjaan rehabilitasi rumah ini,” tandas Abituren Akmil 2004 ini.
Sementara itu, Asti Agowan, selaku penerima manfaat program rehabilitasi RTLH, mengungkapkan rasa syukur atas bantuan yang diterima.
Menurut Asti, impian memiliki rumah layak huni sudah sejak lama didambakannya, namun terkendala dengan keadaan ekonomi.
“Saya sangat bersyukur dengan adanya bantuan ini. Rumah ini sudah sejak lama ingin direhab namun terkendala karena tidak punya cukup uang. Terima kasih kepada TNI dan semua pihak yang telah membantu,” ucap Asti penuh haru.
Penulis: Hendrawan Madjahia