BOLMONGRAYA.CO, BOLMUT – Tanah longsor yang terjadi di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) tepatnya di gunung Banggele desa Tanjung Buaya Kecamatan Bolang Itang Barat akhirnya sudah bisa dilewati saat ini Jumat, 20 Maret 2020.
Dari pantauan yang ada, semua jenis kendaraan baik, roda empat dan kendaraan besar suda dapat melalui jalan itu, namun tetap harus antri.
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bolmut dengan cepat menurunkan dua alat berat untuk membuka akses jalan trans tersebut.
Kepala Dinas PUPR Rudini S. Masuara ST, mengatakan, kepada pengendara yang akan melewati area longsor agar dapat berhati-hati. Karena, jalan tersebut masih sangat licin.
“Akses jalan trans sulawesi sekarang sudah bisa dilalui, untuk pengendara yg akan melewati jalan tersebut diharapkan untuk tetap berhati-hati karena masih ada sisa-sisa longsoran saat ini dalam tahap pembersihan.”jelas Rudini Masuara.
Yambat Pontoh