BOLMONGRAYA.CO, BOLMUT – Sebanyak 321 Panitia Pemungutan Suara (PPS) di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) telah resmi dilantik pada Rabu, (25/01/2023).
Pelantikan dan pengambilan sumpah janji ini digelar di Hotel Boroko, dengan menghadirkan seluruh PPS terpilih hasil pleno Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) yang tersebar di enam kecamatan di Bolmut.
Dalam sambutannya, Ketua KPUD Bolmut, Djunaidi Harundja, mengatakan jika PPS merupakan ujung tombak di tingkatan desa, yang nantinya akan membantu kerja-kerja PPK dan KPU dalam mensukseskan Pemilu tahun 2024.
“Selamat kepada 321 PPS yang hari ini telah dilantik. Pesan saya, jaga integritas dan loyalitas sebagai penyelenggara pemilu. Termasuk harus bijaksana dalam menggunakan media sosial,” terangnya
Lebih lanjut, dirinya pun meminta agar PPS segera membangun komunikasi dan koordinasi dengan pemerintah desa serta tokoh masyarakat di desa.
“Segera membuka ruang komunikasi, dan semoga bisa menunaikan amanah, sukses secara teknis, pelaksanaan maupun secara pertanggung jawaban,” ungkap Harundja
Dalam kesempatan tersebut, turut hadir Seluruh Komisioner KPUD Bolmut, Asisten Ekonomi dan Pembangunan, Abdul Nazaruddin Maloho, Kasat Intel Polres Bolmut, Perwira Penghubung 1303 Bolmut, Perwakilan Kejari Bolmut, Kepala Kesbangpol Bolmut, dan para Camat.
Reporter : Chandriawan Datuela