BOLMONGRAYA.CO, BOLMONG – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), melalui satuan tim gugus tugas (Satgas) Covid-19, resmi mengumumkan kasus perdana terkonfirmasi positif Covid-19.
Juru bicara gugas Covid-19 Bolmong dr Deby Kulo menjelaskan bahwa pasien positif Covid-19, tidak ada riwayat kontak namun mempunyai anak yang memiliki mobilitas tinggi.
“Pasien 141 perempuan (54) asal Kecamatan Lolak dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 berdasarkan hasil pemeriksaan swab di laboratorium Manado,” ungkap dr Deby Kulo, melalui konferensi pers yang digelar secara virtual, Rabu, 20 Mei 2020.
Kulo mengatakan, setelah memperoleh hasil dari Satgas Pemprov Sulut, kita langsung melakukan tracing dan ada 6 orang yang kontak tinggi dengan pasien.
“Kita langsung melakukan tracking siapa-siapa yang kontak dengan pasien,” jelasnya.
Sementara, Kadis Kesehatan Bolmong, dr Erman Paputungan menjelaskan, saat ini pihaknya langsung berkoordinasi dengan pemerintah Kecamatan Lolak untuk melakukan tracking kepada keluarga pasien.
“Saya sedang dijalan, malam ini juga kita langsung berkoordinasi dengan pemerintah Kecamatan Lolak, melakukan tracking terhadap siapa saja yang sempat kontak dengan pasien 141 tersebut,” tutupnya.
Yadi Bangol