BOLMONGRAYA.CO, BOLMONG – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), terus berupaya melakukan pencegahan penyebaran virus Covid-19 atau virus corona. Buktinya, seluruh tempat wisata yang ada di Bolmong untuk sementara waktu ditutup.
Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow menuturkan, untuk sementara seluruh objek wisata kan ditutup sementara waktu.
“Ini perlu ada pembatasan terkait pembukaan tempat yang bisa mengundang banyak orang, maka untuk sementara tempat wisata air panas, tiga tempat wisata di Lolak seperti Bungin, pantai Lolak dan pantai Losari dan lain-lain mulai hari ini ditutup,” ujar Yasti belum lama ini.
Yasti berharap, seluruh wilayah yang ada di Bolmong, tidak ada kasus masyarakat yang terpapar virus corona tersebut.
“Saya berharap dan berdoa di Bolmong tidak ada kasus terpapar Virus Corona,” ucap Bupati.
Sebelumnya Diketahui, Pemkab Bolmong, telah mengeluarkan edaran dengan menghimbau warganya menggelar hajatan untuk sementara waktu yang bersifat mengumpulkan orang banyak seperti hajatan (pesta nikah, dan syukuran lainnya), serta sedapat mungkin menghindari kontak langsung antar sesama seperti berjabatan tangan.
Yadi