BOLMONGRAYA.CO, BOLMONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab), Bolaang Mongondow (Bolmong), terus mematangkan persiapan untuk memperindah jalan 2 jalur yang membentang dari Desa Lalow sampai dengan Desa Tombolango Kecamatan Lolak.
Hal ini dikatakan, Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soeprejo Mokoagow seusai menyambut kunjungan Pangdam Merdeka Selasa, 11 Februari 2020 lalu,
Yasti menuturkan, jika tidak ada aral melintang, pekan ini akan diadakan penanaman pohon tabebuya di taman jalan jalur dua.
“Insya Allah Jumat pekan ini akan dilakukan penanaman pohon abebuya di jalur dua,” ujar Yasti.
Mantan Ketua Komisi V DPR-RI mengatakan, saat ini pohon tabebuya sedang dilakukan perendaman demi untuk penyesuaian suhu yang ada di Bolmong.
“Iya, pohon nya harus direndam dulu agar bisa menyesuaikan dengan suhu disini,” kata Yasti.
Yasti juga menjelaskan, tabebuya merupakan salah satu tanaman penyerap polutan. Selain itu, tabebuya adalah tanaman berbunga yang bisa meningkatkan estetika atau keindahan di jalan trans sulawesi.
“Pohon tabebuya rata-rata tinggi maksimalnya hanya 10 meter serta memiliki cabang yang kuat dan daun cukup banyak,” pungkasnya.
Yadi