BOLMONGRAYA.CO, BOLTIM – Di tengah Pandemi Covid-19 tak melunturkan sikap Kepala UPTD Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) dan para staf untuk melakukan kebaikan di bulan ramadhan yang suci ini. Kamis 14 Mei 2020, Kepala dan para staf Puskesmas berbagi takjil bagi pengendara serta masyarakat tepat di wilayah perbatasan Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) dan Kota Kotamobagu (KK).
“Alhamdulillah ini merupakan dorongan hati kami semua, untuk saling berbagi di bulan yang suci ini,” ucap Kapus Nurnaningsi Mamonto.
Lanjutnya, takjil untuk buka puasa tersebut berupa kukis dan minuman sebanyak 150 dos yang kami bagikan hari ini. “Semoga apa yang kami lakukan di tengah pandemi covid-19 ini, berbuah aman dan kebaikan untuk kita semua,” tambah Kapus.
Kapus juga mengatakan, kegiatan ini tentunya kami lakukan mengutamakan physical distancing atau jaga jarak.
“Semua staf turun lengkap menggunakan masker serta sarung tangan. Namun, kami juga tetap memantau setiap orang yang masuk di wilayah Boltim,” tegas Kapus.
Sandy