BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU– Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu melalui Dinas Sosial (Dinsos) kembali menganggarkan program bantuan rehabilitasi sosial bagi sejumlah kriteria penerima.
Kepala Dinsos Kotamobagu Noval Manoppo mengatakan, bantuan sosial yang akan disalurkan ditujukan bagi penyandang disabilitas, lanjut usia dan anak terlantar.
“Bansos yang bersumber dari APBD ini merupakan komitmen Pemkot Kotamobagu dalam memberikan perlindungan sosial bagi kelompok rentan diantaranya anak terlantar, lanjut usia dan penyandang disabilitas yang sudah sewajarnya memperoleh perlindungan sosial dan telah terdaftar Data Terpadu Kesejahteraan Sosial,” ungkap Noval.
Sementara itu, Kepala Bidang Rehabilitasi dan Perlindungan Jaminan Sosial Dinsos Tety O. Mokodongan, menambahkan, bantuan rehabilitas sosial ini merupakan upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan imunitas lansia maupun penyandang disabilitas dan anak terlantar yang hidup dalam kemiskinan.
“Tahun 2024 Dinsos Kotamobagu menganggarkan bantuan dalam program rehabilitasi sosial untuk 135 orang penerima manfaat, dengan rincian 60 orang lansia terlantar, 55 orang disabilitas terlantar dan 20 orang anak terlantar yang tersebar di 4 kecamatan se Kotamobagu,” ujar Tety, Rabu 24 Januari 2024 lalu.
Tety menambahkan, tahun ini penyaluran bantuan sosial tersebut akan diserahkan setiap triwulan.
“Bantuan yang kami berikan berupa sandang dan pangan diantaranya beras, telur, kacang hijau dan perlengkapan mandi,” pungkasnya.
Penulis: Hendrawan Madjahia