BOLMONGRAYA.CO, BOLSEL – Usai pelantikan serentak 27 Sangadi. Pemerintah Desa (Pemdes) Luwoo, Kecamatan Posigadan, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), melaksanakan acara Serah terima jabatan (Sertijab) Sangadi dari Penjabat sementara (Pjs) Marjun pakaya kepada Pahrin Kamaru selaku Sangadi terpilih, masa bakti 2021-2027, yang di gelar di balai desa Luwoo, Jum’at 11 Juni 2021.
Dalam sambutannya, Camat Posigadan Raston Mooduto, mengucapkan terima kasih atas kehadiran para tamu undangan serta pihak terkait.
Tak lupa ia juga memanjatkan puji syukur karena seluruh rangkaian pemilihan Sangadi (Pilsang) berjalan lancar dan aman berkat kerja keras semua pihak, lebih khusus panitia penyelenggara.
“Keberhasilan ini, berkat upaya dan kerja keras bersama. Terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu mensukseskan Pilsang Luwoo,” ucap Mooduto.
Mooduto juga berpesan, agar Sangadi yang baru segera menyesuaikan diri dan bekerja dengan maksimal untuk Desa Luwoo yang lebih baik di masa mendatang.
Baca Juga : Tahlis Buka FGD Standar Pelayanan Publik
“Dalam menjalan roda pemerintahan ke depan, Sangadi harus mengedepankan ada kekeluargaan, bermusyawarah serta merangkul seluruh elemen masyarakat. Menaati peraturan pemerintah dan selalu, menjalin kerja sama yang baik dengan perangkat desa serta BPD Desa Luwoo,” harapnya.
Senada diucapkan oleh Sangadi terpilih Pahrin Kamaru meminta kepada masyarakat untuk solid dalam membangun Desa Luwoo kedepan lebih baik.
“Mari kita membuka lembaran baru, serta melupakan gerakan reaksi masyarakat kemarin di masa Pilsang. Kita harus bergandeng tangan untuk mewujudkan Desa luwoo lebih maju dan terus berkembang menjadi lebih baik lagi,” ucap Kamaru.
Sementara itu, Sekretaris Desa Luwoo Noval Nusa, S.H berkomitmen akan bersama-sama dengan Sangadi, membenahi sistem pemerintahan untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.
“Saya berkeyakinan Sangadi yang baru ini mampu menata kembali sistem Pemdes Luwoo. Meningkatkan pelayanan, melengkapi fasilitas umum, menjamin keamanan, serta meningkatkan pendapatan masyarakat Luwoo,” tegasnya.
Turut dihadiri, Pemerintah Kecamatan Posigadan, Ketua BPD Desa Luwoo Gustin Mooduto serta masyarakat umum.
Paisal Tuliabu