BOLMONGRAYA.CO, BOLMONG – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu akan menginventarisir potensi agroindustri yang ada.
Salah satunya, dengan membuat peta kawasan potensi agroindustri yang ada agar bisa dimanfaatkan dan berdampak secara luas terhadap masyarakat.
Menurut Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP Bolmong, Fyfianne Soepredjo, pihaknya saat ini tengah mempersiapkan peta kawasan agroindustri tersebut. Dengan tujuan, menyiapkan pemetaan lokasi yang cocok untuk usaha di bidang agroindustri.
“Peta kawasan potensi Agroindustri itu akan dibuat, agar kita tahu posisi lokasi yang cocok untuk usaha agroindustri menurut jenis komoditi, yang sesuai dengan keadaan tanah, serta lokasi untuk usaha-usaha di bidang lainnya,” ungkap Fyfianne.
Baca Juga : Bupati Beri Bantuan Korban Kebakaran di Doloduo
Fyfianne juga menambahkan, dengan pemetaan kawasan potensi agroindustri tersebut, sejumlah kebutuhan daerah seperti mengajak masuknya investasi bisa ditata dengan baik. Dimana, kita sudah memiliki peta terkait kemampuan dan potensi SDA yang ada di Bolmong.
“Dengan adanya peta tersebut dapat memudahkan kita dalam memberikan rekomendasi kepada investor mengenai potensi-potensi sumber daya alam yang kita miliki,” tambah Fyfianne.
*/Yadi Bangol