BOLMONGRAYA.CO, BOLSEL – Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) Desa Tolondadu II, Kecamatan Bolaang Uki Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), mendapat bantuan Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3TGAI).
Bantuan tersebut, berasal dari aspirasi anggota Komisi V DPR RI, H Herson Mayulu SIP (H2M.
Hal itu, dibenarkan Sangadi Desa Tolondadu II Alispan Nupulo saat ditemui media, Rabu, 09 Juni 2021.
“Tahun ini desa kami mendapat bantuan berupa pembangunan irigasi tersier,” ucapnya.
Baca Juga : Tahlis Buka Bimtek SIPD Penyusunan RKPD Tahun 2022
Ia juga membeberkan, bahwa selain P3TGAI di desanya juga mendapat bantuan Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) serta Program Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (PISEW) bersama Desa Tolondadu I.
“Penerima Bantuan (PB) BSPS 20 yang memenuhi syarat 16 PB serta bantuan rintisan jalan kebun melalui program Pisew,” ungkap Sangadi.
Sementara itu Ketua PA3 Sinar Bersama Sukri Tuliabu mengatakan, dengan bantuan yang diberikan ini semoga bisa meningkatkan produksi beras di Tolondadu II.
“Bantuan ini sangat kami harapkan untuk mendongkrak sektor pertanian di wilayah kami. Terima kasih yang tak terhingga, kami sampaikan kepada H Herson Mayulu SIP Anggota Komisi V DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Sulut dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPI-P),” ucap Sukri.
Pembangunan jaringan irigasi tersebut dilakukan secara swakelola oleh P3A Sinar Bersama. Terdapat pelibatan masyarakat desa setempat yang ikut diberdayakan.
“Alhamdulillah sekarang pembangunannya masih berjalan,” kunci Sukri yang juga ketua BPD Desa Tolondadu II itu.
Paisal Tuliabu