BOLMONGRAYA.CO, BOLTIM – Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto S.Sos dan Oskar Manoppo SE MM, secara virtual mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor), sekaligus mendengarkan arahan Presiden RI Joko Widodo, Rabu, 14 April 2021, di ruang rapat kerja Bupati.
Dalam rakor tersebut, Presiden Joko Widodo lebih menekankan kepada seluruh kepala daerah untuk fokus mendorong pemulihan ekonomi dan penanganan Covid-19.
“Keduanya sangat erat kaitannya dengan upaya pemulihan ekonomi, maka dua poin ini harus dijadikan fokus kebijakan pembangunan daerah dan harus memiliki skala prioritas yang jelas,” tegas Presiden.
Presiden juga menambahkan, mengingat dana APBN dan APBD yang sangat minim di masa Pandemi Covid-19 ini, maka Pemerintah Daerah diminta untuk memfokuskan anggaran belanja pembangunan pada program-program prioritas.
“Disamping pentingnya kebijakan arah alokasi APBD, maka Kepala Daerah dalam pembelanjaan APBD menjadi efektif dan dirasakan langsung menyentuh ke masyarakat,” pinta Presiden.
Baca Juga : DPRD Bolsel Gelar RDP Konflik Tambang Hulu Tobayagan
Jokowi mengarahkan kepada Kepala Daerah agar terus menarik dan meningkatkan investasi, serta meminta untuk mendukung Undang-undang Cipta Kerja yang telah disahkan Presiden.
“Kepala Daerah harus mempermudah dan mempercepat pengurusan izin bagi investasi. Sehingga akan menarik investor untuk berinvestasi khususnya di daerah,” jelasnya.
Di akhir rakor virtual tersebut, Bupati Boltim mengatakan, pihaknya akan menindaklanjuti seluruh arahan yang disampaikan oleh Presiden RI.
“Kami dari daerah tetap tegak lurus untuk mengikuti program Pemerintah Pusat yang nantinya bermuara di daerah. Semua ini untuk kepentingan masyarakat, maka wajib kita dukung bersama, terutama terkait penanganan Covid 19 yang menjadi fokus utama kami pemerintah daerah,” kata Sachrul.
Diketahui, kegiatan rakor virtual ini turut dihadiri Kapolres Boltim AKBP Irham Halid SIK, Sekretaris Daerah (Sekda) Sonny Warokka dan beberapa kepala SKPD. (*)