BOLMONGRAYA.CO, BOLMONG – Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), merupakan salah satu Daerah yang menjadi tempat Kunjungan kerja (Kunker) Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey pada, Senin 20 Juli 2020.
Dalam kunjungan tersebut, Olly menyebut, Kawasan Industri Mongondow (Kimong) di Bolmong dalam waktu dekat akan segera jalan.
Menurutnya, tidak lama lagi para investor yang akan melakukan investasi segera datang ke Bolmong untuk meninjau lokasi.
“Sebentar lagi datang kemari, dipastikan masyarakat Bolmong akan mendapat manfaat yang sangat banyak,” ungkapnya.
Lanjut Olly mengatakan, para investor yang akan datang tersebut, telah melewati berbagai macam prosedur kesehatan Covid-19 yang panjang.
“Baru naik pesawat langsung swab, sampai di Manado langsung rapid. Mereka cuma boleh pergi melihat lokasi dan mereka pun tidak akan bersosialisasi dimana tinggal di hotel. Jadi, saya kira hal seperti ini harus dijaga agar supaya investasi di Sulut berjalan dengan baik. Saya sangat mengharapkan para tokoh-tokoh masyarakat yang ada di Bolmong mari bersama-sama kita bangun Sulawesi Utara dari Bolmong,” ungkapnya.
Terpisah Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow mengatakan, pekan ini ada 23 orang investor yang akan datang di Bolmong.
“Nanti pertama mereka akan bangun hotel bintang tiga untuk mereka tinggal. Bulan depan banyak yang akan datang. Ada 2000 investor yang berminat,” kata Bupati usai kunjungan Gubernur saat diwawancarai sejumlah wartawan.
Mantan ketua Komisi V DPR-RI itu juga menjelaskan, total investasi untuk Kimong sendiri melebihi Rp 100 Triliun.
“Totalnya 10 Miliar Dollar Amerika. Jadi, kalau Kurs Rp 15.000 berarti 150 Triliun, kalau kurs Rp 16.000 berarti 160 Triliun,” pungkasnya.
Yadi Bangol