BOLMONGRAYA.CO, MINAHASA – Bupati Minahasa Dr. Ir. Royke Octavian Roring, M.SI, IPU , ASEAN.Eng, Melantik dan mengambil sumpah janji Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa yang baru Dr. Lynda Deisye Watania, MM, MSI, bertempat di Gedung Wale Ne Tou, Senin, ( 27/2/2023).
Pelantikan Dan Serah Terima Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa, disaksikan juga oleh Wakil Bupati Minahasa Dr. Robby Dondokambey , SSi , MM, MAP dan Ketua DPRD Kabupaten Minahasa Glady Kandouw SE.
Bupati Roring mengatakan ada hal menarik dalam pelantikan ini karena terasa spektakuler dengan dihadiri para Lurah dan Hkum Tua dan Camat dengan memakai seragam PDU. Selain itu momen ini adalah untuk melepas Sekda yang lama yang memasuki purna tugas.
“Tentunya kami berterima masih kepada Pak Muntu yang sudah membantu sejak menjadi Inspektur hingga menjadi Sekda Definitif. Dimana banyak hal yang telah dilakukan, selain itu Muntu dianggap mampu berinteraksi dengan Forkopimda dan lainnya. Sekda tugasnya sangat penting dan sudah dijalankan dengan sebaiknya. Atas nama pemerintah dan rakyat Minahasa mengucapkan terima kasih yang tak terhingga atas pengabdian yang mungkin lebih lama dari saya sebagai ASN. Artinya masa kerja sebagai ASN cukup lama,” ujar Bupati.
Selamat bekerja kepada Sekda Minahasa yang baru. berkoordinasilah dengan jajaran yang ada, dengan menberi pembinaan dan petunjuk kepada seluruh pejabat hingga lurah dan hukum tua demi percepatan pelayanan.
“Mari jaga keseimbangan dan ketertiban dengan Forkopimda. Sudah banyak yang kita capai dan masih banyak yang belum kita capai terlebih menjelang berakhirnya masa jabatan kami sebagai Bupati dan Wabup ,” tandas Roring.
Pada kesempatan ini, Bupati dan Wabup Minahasa, menyerahkan juga empat SK kepada Plt empat hukum tua. Sembari berpesan selamat bekerja dan layani masyarakat dengan baik.
Turut hadiri pula dalam kegiatan ini Ketua TP-PKK Kabupaten Minahasa Dra. Fenny CH. Roring – Lumanauw , SIP, Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Minahasa Martina Dondokambey -Lengkong , SE, Mewakili Gubernur Sulut, Asisten Administrasi Umum Sek.Prov Sulut Fransiskus Manumpil , SPi , MAGISTER ENVIRONMENTAL, FORKOPIMDA Kabupaten Minahasa, CAMAT, LURAH, Hukum Tua, TP-PKK dan Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Minahasa, mantan Sekda Frits R Muntu S.sos.
Penulis: Herie Soriton