BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU– penjabat Wali Kota Kotamobagu Asripan Nani meresmikan Gedung Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kota Kotamobagu, Sabtu 24 Februari 2024.
Mengawali sambutannya, Asripan Nani menyampaikan ucapan selamat datang kepada Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulut Dr Ronal Lumbuun SH MH.
“Atas nama pribadi dan pemerintah daerah mengucapkan selamat datang pak Kakanwil Sulut bersama seluruh jajaran dalam bahasa adat kami dega niondon komintan,” ucap Asripan.
Lebih lanjut Asripan menyampaikan apresiasi atas dibangunnya Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI yang lebih representatif.
“Sekarang Kota Kotamobagu sudah memiliki Kantor Imigrasi yang lebih representatif, tentunya kami ikut bangga karena dengan hadirnya kantor ini mencerminkan wajah Kotamobagu sebagai kota smart city dan tentu lebih mempermudah bagi masyarakat Bolaang Mongondow Raya dalam mengurus dokumen keimigrasian,” ujarnya.
Asripan juga berharap dengan hadirnya gedung baru tersebut, pelayanan keimigrasian di Kota Kotamobagu akan lebih profesional, cepat dan tanggap.
“Sekali lagi dengan hadirnya gedung baru ini kami sangat bangga. Olehnya kami apresiasi atas peresmiannya. Mudah-mudahan akan lebih meningkatkan lagi pelayanan keimigrasian kepada masyarakat agar kemudian sinergitas dengan pemerintah dan forkopimda akan lebih kuat,” tandasnya.
Hadir dalam acara peresmian, Kakanwil KemenkumHam Sulut Ronal Lumbuun, Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kotamobagu Teddy Kuantano Achmad, sejumlah Kepala Daerah (Kada) se Bolmong Raya, unsur Forkopimda, pimpinan BUMN/BUMD, Perbankan, Kepala Instansi Vertikal serta pejabat di lingkungan Pemkot Kotamobagu.
Penulis: Hendrawan Madjahia