BOLMONGRAYA.CO, BOLTIM – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bolaang mongondow Timur (Boltim), menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) pengawasan dengan Stakeholders dalam rangka Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Wakil Gubernur (Wagub) serta Pemilihan Bupati (Pilbup) dan Wakil Bupati (Wabup) tahun 2020.
Kegiatan ini diselenggarakan Kamis, 30 Januari 2020 di Penginapan Shafira Tombolikat Kecamatan Tutuyan.
Kegiatan ini dibuka oleh Ketua Bawaslu Boltim Harmoko Mando, di dampingi anggota Bawaslu Boltim Soesanto Mamonto dan Harianto.
Adapun yang menjadi Narasumber dalam kegiatan ini yakni, Bupati Boltim Sehan Landjar, Kapolres Boltim, Pimpinan Bawaslu Provinsi Sulawesi Utara, Mustarin Humagi, S.Hi serta Pimpinan Bawaslu Sulut, Awaludin Umbola S.Hut.
Ketua Bawaslu Boltim Harmoko Mando mengatakan, tujuan diselenggarakannya Rakor ini adalah memberikan pemahamanan, pengetahuan, dan persepsi yang sama kepada stakeholders pada Pilgub dan Wagub serta Pilbup dan Wabup tahun 2020 akan pentingnya demokrasi sesuai azas pemilu.
“Menumbuhkan sikap dan kesadaran serta perilaku proaktif dari Stakeholders pemilihan untuk mengawal Pilkada demokratis yang demokratus,” katanya.
Selain itu juga Bawaslu Boltim memberikan informasi kepada Stakeholders pemilihan terkait regulasi pilkada dan pengawasan Pilkada dalam rangka mencegah terjadinya pelanggaran pilkada.
“Selanjutnya adalah memberikan warning kepada stakeholders pemilihan bahwa pengawasan Pilkada dilakukan secara bertingkat dan berlapis-lapis, sehingga dapat meminimalisir tindakan tidak terpuji dan manipulasi,” tambah Harmoko
Harmoko juga memastikan, terselenggaranya pilkada yang aman, damai, dan berkualitas, serta terpilihnya pemimpin yang berintegritas dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati, Wakil Bupati Tahun 2020.
“Kita akan pastikan pemilu aman, damai, dan berkualitas sehingga akan melahirkan pemimpin yang berintegritas,” tegas mantan Ketua Umum PMII Bolmong.
Lung