BOLMONGRAYA.CO, BOLTIM – Antusias masyarakat di Kecamatan Mooat Bersatu Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) terlihat begitu semangat mendengar penyampaian dari Bupati Sehan Landjar SH. Untuk, melakukan sosialisasi pencegahan Covid-19, pada Kamis, 16 April 2020.
Ketua Tim Gugus Tugas Kabupaten Boltim itu, tak henti-hentinya memberikan edukasi pencegahan Covid-19 di tujuh kecamatan di daerah yang ia Nahkodai.
“Virus Corona adalah virus yang sangat berbahaya. Dia seperti mahluk hidup yang berkembang pada diri manusia melalui hidung, mulut, dan mata,” ucap Sehan, dalam penyampaiannya.
Eyang begitu kerap dirinya disapa itu, didampingi langsung oleh Istri tercinta Nursiwin Dunggio, yang juga Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
“Virus Corona tidak ada kaki, tentunya kita harus sadar diri, kita sendiri yang menjaga jangan sampai membawa corona itu masuk dan menjadi wabah di di daerah kita sendiri. Untuk itu, saya minta masyarakat jangan dulu keluar daerah, karena Boltim sampai saat ini masih zona hijau,” ujar Eyang.
Lanjut Eyang, masyarakat tidak perlu khawatir dengan kekurangan ekonomi. Karena pemerintah akan menjamin bantuan stimulan berupa sembako selama tiga bulan kedepan.
“Masyarakat akan menerima sembako dari pemerintah berupa beras, minyak kelapa, ikan sardin, dan gula, dan uang sejumlah Rp 600.000. Ini akan disalurkan secepatnya ke masyarakat,” tambah Eyang.
Eyang berharap, apa yang menjadi penyampaian dari pemerintah ini dapat dipatuhi oleh masyarakat.
“Sudah banyak yang menjadi korban dari virus corona. Saya berharap masyarakat Boltim berdiam diri saja di rumah jika tidak ada keperluan penting diluar. Mari kita saling menjaga daerah tercinta kita ini. Yang terpenting selalu cuci tangan dan jaga jarak ketika bertemu dengan orang lain,” harapnya.
Terinformasi, sosialisasi pencegahan Covid-19 atau Virus Corona yang dilakukan Bupati Sehan Landjar ini, sudah masuk Kecamatan ke 6, dari 7 Kecamatan yang ada.
Sandy