BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU – Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil tahun 2021 di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, resmi ditutup Senin 26 Juli 2021 pukul 23:59 tadi malam.
Berdasarkan data dari Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kotamobagu, jumlah akhir pendaftar CPNS di Kotamobagu yang menyelesaikan pendaftaran hingga tahap akhir di Portal https://sscasn.bkn.go.id/, mencapai 4.027 pelamar.
“Sebenarnya total keseluruhan pelamar CPNS yang mendaftar di Kotamobagu melalui situs sscn sebanyak 4.143 pelamar. Namun yang menyelesaikan pendaftaran hingga tahap akhir sebanyak 4.027 pelamar. Sementara 116 tidak menyelesaikan pendaftaran hingga tahap akhir,” ungkap Kepala Bidang Pengadaan dan Pengembangan Potensi, BKPP Kotamobagu, Yosnandi Damopolii, Selasa, 27 Juli 2021.
Baca Juga : Pemda Boltim Gelar Pencanangan Zona Integritas Menuju WBK Dan WBBM
Sementara itu, ditanya terkait adanya perpanjangan kembali waktu pendaftaran, Yosnandi menyebutkan tidak lagi, karena tidak ada informasi dari MenPan.
“Selanjutnya kita sudah masuk tahap berikut yakni pengumuman hasil seleksi administrasi yang akan diumumkan pada tanggal 2-3 Agustus 2021,” pungkasnya.
Red