BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU – Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara bersama Forkopimda, Selasa, 10 November 2020, mengunjungi Taman Makam Pahlawan (TMP), di Kelurahan Mongkonai Barat, Kecamatan Kotamobagu Barat.
Kunjungan tersebut, dalam rangka memperingati hari Pahlawan, yang jatuh tepat pada hari ini. Selain ziarah ke makam pahlawan, Tatong dan Forkopimda juga melakukan tabur bunga.
Tatong mengatakan, meski hari pahlawan tahun 2020 berada di masa pandemi Covid-19. Namun, tetap harus diperingati dengan menerapkan protokol kesehatan.
“Insha Allah dengan pelaksanaan peringatan Hari Pahlawan ini, akan bisa membangkitkan semangat kita semua, terutama di tengah pandemi Covid-19, jangan sampai semangat perjuangan kita rendah,” ujar Tatong.
Wali Kota dua periode itu menambahkan, momentum Hari Pahlawan ini untuk dijadikan semangat kerja dan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.
“Cita – cita dari pahlawan harus terus kita gelorakan bersama dan kita tunaikan sebagai anak bangsa,” pungkasnya.
Red