BOLMONGRAYA.CO, BOLMONG – Petani yang ada di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), menerima program BPJS jaminan sosial ketenagakerjaan bagi ribuan buruh tani dan tani penggarap.
Program yang digagas oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Utara (Sulut) bekerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan tersebut, mampu mengakomodir sebanyak 36.000 penerima jaminan se-Sulut.
Sebanyak 7.887 buruh tani dan petani penggarap di Bolmong, mendapatkan jaminan sosial kecelakaan kerja BPJS Ketenagakerjaan dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara tersebut.
“Kita wajib berterima kasih kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara dalam hal ini Bapak Gubernur Olly Dondokambey, karena Kabupaten Bolaang Mongondow adalah daerah terbanyak penerima program jaminan sosial ketenagakerjaan bagi buruh tani dan tani penggarap,” kata Zainudin, Kamis, 05 November 2020.
Lanjutnya mengatakan, program tersebut dilakukan, untuk perlindungan bagi para masyarakat yang berprofesi sebagai petani.
“Bagi petani yang mengalami resiko kecelakaan di lokasi kerja ataupun dalam perjalanan, akan diberikan perawatan tanpa batasan biaya, demikian pula bagi mereka yang meninggal, keluarga ahli waris akan memperoleh santunan sebesar Rp 48 juta dan bagi dua anaknya akan mendapatkan beasiswa sebesar Rp 174 juta,” jelas Zainudin.
Diketahui dalam kesempatan itu pula, diserahkan Kartu Tani secara simbolis kepada 25.761 petani se-Bolmong. Kartu Tani nanti dapat digunakan sebagai kartu debet penjualan hasil panen, pembelian pupuk dan untuk pengajuan kredit kepada lembaga-lembaga keuangan.
Yadi Bangol