BOLMONGRAYA.CO, BOLMONG – Wakil Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Yanny Tuuk menghadiri sekaligus meresmikan Pertashop yang ada di Desa Modomang, Kecamatan Dumoga Timur, Senin, 27 Juli 2020.
Peresmian Pertashop tersebut, demi komitmen Pertamina untuk menyampaikan energi tidak hanya di perkotaan tetapi sampai ke Desa-desa.
“Kini pertamina hadir di Desa. Pertashop ini adalah, 1 dari 419 yang ada di seluruh indonesia,” ucap Facrijal Imadudin, Sales Area Manager Tail Sulutgo.
Imadudin mengatakan, saat sekarang ini, masyarakat Dumoga sedang terkena bencana banjir, untuk itu Pertamina akan memberikan Donasi kepada masyarakat.
“Kami pertamina akan memberikan Donasi, dan ini merupakan partisipasi kami pertamina kepada Masyarakat Dumoga, bahwa kami tidak hanya menjual produk, tetapi kami juga hadir di tengah-tengah masyarakat,” jelasnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Yanny Tuuk dalam sambutannya mengucapkan, banyak selamat kepada masyarakat, khususnya yang berada di wilayah Dumoga, karena dengan adanya Pertashop saat ini, bisa meningkatkan perekonomian masyarakat di wilayah Dumoga.
“Saya berharap, kehadiran Pertashop ini, bisa meningkatkan perekonomian masyarakat. Mudah-mudahan, kedepannya pertashop ini dapat bertambah jumlahnya di wilayah kita. Mari kita semua dapat menjaga keberadaannya, karena ini merupakan objek vital,” ucap Yanny.
Diketahui, acara peresmian tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Bolmong Yanny Tuuk, Facrijal Imaduddin Sales Area Manager Sulutgo (Pertamina), Kepala Dinas Perdagangan, Toni S Toligaga, Camat Dumoga Timur Jootje Tumalun SE, Kapolsek Dumoga Timur, AKP Hani Lukas SE, Danramil Dumoga Kapten Infanteri Asra Badaru, serta Sangadi/Kepala Desa dan Lurah se kecamatan Dumoga Timur.
Yadi Bangol