BOLMONGRAYA.CO, BOLSEL – Sebelum adanya Covid-19, Kementerian Desa memprioritaskan pembangunan dan peningkatan fasilitas kesehatan menggunakan Dana Desa (Dandes). Hal ini yang menjadi dasar Pemerintah Desa (Pemdes) Pangia, Kecamatan Bolaang Uki, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), untuk membangun Rumah Desa Sehat (RDS).
Diketahui anggaran pembangunan RDS, 182 juta dengan luas bagunan 5 kali 9 meter persegi.
Kepada media Bolmongraya.co, Sangadi Pangia, Suleman Paputungan
menuturkan, program di bidang pembangunan tertuang dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) tahun anggaran 2020 ini, sebagian kecil saja digeser pada penanganan penyebaran Covid-19.
“Pembagunan gedung RDS merupakan usulan dari masyarakat karena desa kami agak jauh dari puskesmas apalagi rumah sakit,” tuturnya Kamis, 2 Juli 2020.
Suleman Paputungan juga mengungkapkan, untuk anggaran tahun 2021, akan melengkapi fasilitas dan menyusun gaji tenaga medis yang akan bertugas nanti di RDS.
“Kami akan berdayakan kader posyandu dan masyarakat yang berpendidikan kesehatan, untuk mengurangi tingkat pengganguran di desa,” tutup Suleman
Paisal Tuliabu