BOLMONGRAYA.CO, BOLTIM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Senin, 15 Juni 2020, melantik Panitia Pemungutan Suara (PPS) se Boltim.
Namun kali ini, pelantikan dan pengaktifan badan adhoc penyelenggara tersebut, berbeda dengan sebelumnya, secara online melalui video conference.
“Sesuai dengan Surat Dinas KPU RI No. 441, kami kembali aktifkan badan adhoc serta melakukan pelantikan kepada PPS,” ucap Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Parmas dan SDM KPU Boltim, Terry Franklin Suoth.
Lanjut Terry, pelantikan PPS kami lakukan sesuai dengan protap kesehatan.
“Jadi sedikit berbeda. Kali ini kami lantik melalui video online kepada semua PPS, yang langsung dilantik oleh Ketua KPU Jamal Rahman Iroth, dan dihadiri para komisioner lainnya,” jelasnya.
Terru menambahkan, kepada PPS yang telah dilantik agar dapat bekerja secara profesional dan mengedepankan integritas sebagai penyelenggara yang telah diambil sumpah dan janji.
“Berikut kami akan menjadwalkan bimbingan teknis kepada para PPS yang sudah dilantik, namun bimtek tersebut sesuai dengan protap kesehatan di masa pandemi Covid-19 ini,” tutupnya.
Sandy