BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU– Pemerintah Desa Pontodon Timur (Pontim), Kecamatan Kotamobagu Utara, menggelar pelatihan anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) desa setempat, Selasa 5 November 2024.
Pembukaan kegiatan yang digelar di Balai Desa Pontodon Timur ini dihadiri Camat Kotamobagu Utara Mohamad Junaidi Edo Mopobela, Kepala Desa (Kades) Pontodon Timur Imelda Pasambuna serta Babinsa desa setempat.
Kades Pontodon Timur Imelda Pasambuna mengatakan, pelaksanaan latihan Linmas tersebut bertujuan untuk meningkatkan profesionalisme dan kesiapsiagaan anggota Linmas.
Tidak hanya berfokus pada kemampuan teknis, pelatihan ini juga diharapkan mampu membentuk semangat dan komitmen tinggi Linmas dalam menghadapi berbagai tantangan keamanan dan ketertiban di Desa Pontodon Timur,” ungkapnya.
Imelda juga berharap, pelatihan ini menjadi langkah awal yang penting bagi Linmas Desa Pontodon Timur untuk semakin profesional dalam menjalankan tugasnya.
“Disamping keterampilan baris-berbaris, pelatihan ini juga mengedepankan nilai-nilai kerja sama yang menjadi fondasi penting dalam mengelola situasi darurat maupun kegiatan-kegiatan kemasyarakatan lainnya,” pungkasnya.
Penulis: Hendrawan Madjahia