BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU– Tim 4 Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu melaksanakan safari ramadhan di Masjid Ar Rahman Desa Pontodon Timur, Kecamatan Kotamobagu Utara, Kamis (14/03/2024).
Tim yang dipimpin Kepala DLH Kota Kotamobagu Refly Mokoginta terdiri dari Kepala Disdagkop UKM Kotamobagu, Ariono Potabuga, Sekretaris DPRD Kotamobagu Firmansyah Mokodompit, Kepala Diskominfo, Mohammad Fahri Damopolii serta Camat Kotamobagu Utara Mohammad Junaidi Edo Mopobela.
Sebelum pelaksanaan shalat tarawih berjamaah, Kepala Disdagkop-UKM Kotamobagu Ariono Potabuga menyampaikan, pelaksanaan safari ramadhan Pemkot Kotamobagu rurin dilaksanakan setiap tahunnya.
“Maksud dan tujuan dari pemerintah membentuk tim safari ramadhan ini adalah menemui dan bersilaturahmi langsung dengan masyarakat ditengah ibadah bulan suci ramadhan,” ujarnya
Dalam kesempatan ini Ariono juga menyampaikan salam hangat Penjabat Wali Kota Kotamobagu kepada masyarakat Desa Pontodon Timur.
“Perlu kami sampaikan, pak wali kota menyampaikan salam kepada seluruh masyarakat Desa Pontodon Timur, sekaligus mengajak melaksanakan ibadah puasa dalam upaya melatih pengendalian diri,” imbuhnya.
Penulis: Hendrawan Madjahia