BOLMONGRAYA.CO, BOLMUT – Bertempat di Gedung Wanita, Senin (09/10/2023), Penjabat Bupati Sirajudin Lasena, resmi mengukuhkan Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), massa Bhakti 2023-2025.
Serah terima jabatan ini dilakukan dari ketua TP-PKK sebelumnya, Ny. Ainun Pontoh Talibo kepada Penjabat Ketua TP-PKK Ny. Ening Sutrisni Lasena Adam.
Serah terima ini dihadiri langsung oleh Penjabat Bupati Sirajudin Lasena dan para pejabat di lingkungan Pemda Bolmut
Dalam sambutannya, Sirajudin Lasena menekankan pentingnya penataan sistem dalam sebuah organisasi.
“Dalam organisasi apapun itu, selalu ada yang datang, dan ada yang pergi, tapi esensi dari re organisasi itu pada prinsipnya penataan sistem, tidak kemudian menjadi sebuah fenomena baru atau sebagai ajang dalam rangka menganti sistem yang ada,” ungkapnya.
Mantan Kaban Keuangan Pemda Bolmut itu melanjutkan jika, PKK ini merupakan mitra kerja pemerintah. Sehingga sangat strategis dalam mengoptimalkan program-program pemerintah.
“Dibutuhkan kerja bersama yang apik antara pemerintah dan PPK sebagai mitra, agar setiap ide dan gagasan, selalu terlaksana,” Jelasnya.
Bupati juga menyampaikan terima kasih atas pengabdian pengurus TP-PKK sebelumnya.
Dirinya juga menekankan soal tata tertib dalam organisasi, menurutnya, tak ada aspek kehidupan tanpa tata tertib.
“Sekali lagi, PKK ini menjadi mitra strategis dalam memaksimalkan dan mengoptimalkan program Pemda, karena apapun program kalau sudah didukung para ibu-ibu, pasti akan sukses,” kata Bupati. [Adv/Chan]