BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU – Bonus bagi atlet dan pelatih penyumbang medali pada ajang Porprov ke XI di Kabupaten Bolmong tahun 2022 lalu, resmi diserahkan Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, Senin 27 Maret 2023.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Kotamobagu Anas Tungkagi menyampaikan, dalam ajang Porprov tahun 2022 lalu Kontingen Kota Kotamobagu mengutus 401 peserta yang terdiri dari 265 atlet dan 136 pelatih serta official.
Anas mengatakan, Kontingen Kota Kotamobagu mengikuti sebanyak 22 cabor dari total 32 cabor yang dipertandingkan.
“Dari 22 cabor yang diikuti, kontingen Kota Kotamobagu menduduki urutan ke 8 dari 15 kabupaten Kota, san berhasil meraih sebanyak 73 medali yang terdiri dari 16 medali emas, 22 perak dan 35 perunggu,” ungkapnya.
Anas menjelaskan, anggaran yang dialokasikan untuk bonus atlet dan pelatih tersebut total sebesar Rp485 juta. Dimana, besaran bonus yang diterima atlet dan pelatih bervariatif.
“Medali emas beregu uang tunai sebesar 20 juta rupiah, perak 10 juta rupiah dan perunggu 5 juta rupiah. Sementara untuk peraih medali emas perorangan menerima uang pembinaan sebesar 10 juta rupiah, perak 3 juta rupiah sementara perunggu 2 juta rupiah,” sebutnya.
“Bagi pelatih cabor penyumbang medali menerima uang tunai 10 juta rupiah dan pelatih tanpa raihan medali menerima uang tunai 5 juta rupiah,” sambungnya lagi.
Reporter: Rifandy Laode