MANADO – Anggota Composite Detasemen Gegana Satuan Brimob Polda Sulut melaksanakan sterilisasi di sejumlah gereja di Kota Manado, jelang misa malam Natal, Sabtu (24/12/2022) sore.
“Ada beberapa gereja besar yang memiliki jemaat banyak yang dilakukan sterilisasi oleh anggota Brimob, diantaranya Gereja Katolik Santu Josep, Gereja Katedral, Gereja GMIM Sentrum Manado, Gereja Katolik Ignatius, dan GPdI Pusat,” ujar Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abraham Abast, dikonfirmasi Sabtu (24/12/2022) petang.
Sterilisasi dilakukan oleh 23 personel Detasemen Gegana Brimob dipimpin Ipda Komang Agus Sutarto. Mereka melakukan pemeriksaan di setiap sudut ruangan gereja dengan peralatan deteksi dan persenjataan lengkap.
“Peralatan yang digunakan terdiri dari alat deteksi bom, persenjataan Unit Wanteror, persenjataan Unit Jibom dan persenjataan Unit KBR,” lanjutnya.
Menurut Kombes Pol Jules Abraham Abast, kegiatan sterilisasi ini untuk memastikan gereja siap dan aman digunakan untuk pelaksanaan misa malam Natal.
“Polri ingin memastikan semua kegiatan masyarakat termasuk pelaksanaan ibadah malam Natal dapat berjalan dengan aman dan lancar, tidak ada gangguan apapun,” pungkasnya.
Editor: Asrar Yusuf