BOLMONGRAYA.CO, BOLTIM – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) melakukan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 dirangkaikan dengan apel Korpri, Jumat 28 Oktober 2022.
Kegiatan yang dilaksanakan di halaman upacara kantor Bupati Boltim, dihadiri Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto yang juga bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup).
Bupati Sachrul dalam membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, mengatakan peringatan Sumpah Pemuda adalah momentum meningkatkan semangat kita dalam membangun bangsa, serta direnungi sebagai pelajaran, kisah teladan dan inspirasi penggerak menuju visi besar Republik Indonesia.
Baca Juga: Kapolda Sulut Cek Pelayanan dan Fasilitas di Kantor Satpas Polresta Manado
“Juga memberikan pelajaran kepada kita bagaimana menyikapi perbedaan sikap primordial, suku, agama, ras dan kultur, serta berbagai kepentingan menjadi kekuatan, bukan sebagai faktor yang melemahkan,” kata Sachrul.
Dirinya melanjutkan peran pemuda dalam mempelopori membangun visi kebangsaan dengan Sumpah Pemuda 1928.
“Serta diikuti dengan rangkaian pergerakan-pergerakannya telah mengantarkan kepada proklamasi kemerdekaan Indonesia. Peran pemuda telah tercatat dengan tinta emas sepanjang masa,” lanjutnya.
Upacara memperingati Sumpah Pemuda turut dihadiri Forkopimda Boltim, Kapolres, anggota DPRD Boltim, organisasi KNPI, OKP, tokoh masyarakat dan agama, pimpinan Perangkat Daerah.
Abeng