BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU – Komitmen Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu untuk membenahi disiplin Pegawai Negeri Sipil (PNS) tidak main-main. Buktinya, Wali Kota dan wakil Wali Kota, Kotamobagu melaksanakan Ispeksi Mendadak (Sidak) ke sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).
Adapun yang menjadi Sidak Wakil Walikota Kotamobagu Rabu, 15 Januari 2020 diantaranya Dinas Pemuda Olah Raga, Dinas Kesehatan, Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Dinas Pertanian Peternakan Perkebunan Kehutanan dan Ketahanan Pangan.
“Kita akan pastikan hasil sidak akan di tindak lanjuti sesuai ketetntuan dan aturan yang berlaku. PNS yang tidak disiplin harus siap menerima konsekuensinya,” ujar Nayodo.
Saat berada di Dinas Kesehatan mantan ketua KPU Kotamobagu ini menegaskan, kepala SKPD agar berperan aktif dalam membina dan mengontrol para bawahanya.
“Keberadaan Kadis Kesehatan yang baru smoga dapat menciptakan kerja sama tim yang hebat,” imbuh Nayodo.
Selain itu Nayodo juga berharap Kepala Dinas yang baru kiranya dapat memonitoring program yang telah disusun. “Pastikan program berjalan dengan maksimal sampai di tingkat puskesmas dan masyarakat mendapatkan pelayanan yang baik,” pungkasnya.
Red