BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU – Suksesnya pelaksanaan HUT RI ke 76, tidak lepas dari dukungan anggaran dari pemerintah Kotamobagu melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora).
Kepala Dispora Kotamobagu Marham Anas Tungkagi mengatakan, di Tahun 2021 anggaran yang disiapkan mulai dari seleksi hingga selesai semua kegiatan.
“Tahun ini, alokasi anggaran Paskibraka Kota Kotamobagu sebanyaj 1,58 miliar,” ujar Anas, Kamis, 18 Agustus 2021.
Alokasi anggaran tersebut kata Anas, salah satunya akan digunakan pada perekrutan Paskibra, pengadaan pakaian dinas plus atribut, jasa instruktur serta uang saku.
Baca Juga : Nayodo Ikut Rakor Bersama Kemenko PMK
“Seperti tahun-tahun kemarin, per Paskibra akan diberikan uang saku sebesar Rp 1.350.000. Dan tidak hanya Paskibra yang akan diberikan uang saku tersebut, TNI/Polri yang bertugas pada upacara bendera juga akan diberikan uang saku. Semuanya akan mendapatkan uang saku,” kata Anas.
Anas menambahkan, Pemkot Kotamobagu di tengah situasi pandemi Covid-19 yang melanda dunia, tetap memberikan dukungan dan alokasi anggaran yang cukup untuk pembiayaan Paskibra yang bertugas dalam peringatan Hari Kemerdekaan RI.
Red