BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU – Gelaran Pemilihan Sangadi (Pilsang), hampir dipastikan akan digelar pada tahun 2022. Pelaksanaanya pun, jika tidak ada aral melintang akan digelar pada bulan Mei ini.
Dari 15 Desa yang akan melaksanakan pilsang, diprediksikan akan ada banyak wajah baru yang akan mengikuti ajang 6 tahunan di tingkat desa itu, termasuk para anak muda yang tidak kalah semangat dan inovasi.
Diketahui di desa Kopandakan Satu, ada nama Reza Ramadhan yang siap bertarung memperebutkan hati pemilih. Menurutnya, secara pribadi sudah siap turun tarung, namun masih akan meminta beberapa restu dari para senior.
“Insya Allah saya siap mengabdikan diri di desa Kopandakan Satu. Untuk itu, saya meminta doa dan dukungan dari seluruh masyarakat yang nantinya akan menggunakan hak pilihnya,” ujar Jurnalis muda itu, Jumat, 07 Januari 2022.
Selain itu, salah satu pemuda kopandakan satu, Dhar Pontoh mendukung sepenuhnya bagi para pemuda seperti Rezha Ramadhan yang bersedia mengabdikan diri di kampung halamannya.
“Siapapun yang akan maju bertarung silahkan. Apalagi yang berdarah muda, tentunya energik, dan punya semangat yang luar biasa untuk mebangun,” ucap Dhar.
Baca Juga : Bupati Yasti Apresiasi Capaian Akademis Bupati Boltim
Dhar menambahkan, di Kopandakan Satu masih perlu banyak perbaikan di bidang pemerintahan dan kemasyarakatan, untuk mendukung visi-misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu. Untuk Itu, dibutuhkan anak muda seperti Reza Ramadhan yang dianggap mampu memimpin 6 tahun kedepan.
“Artinya siapapun bisa mencalonkan diri, tapi kita juga harus memberi ruang lebih bagi kaum muda yang punya niatan dan semangat membangun,” pungkasnya.
Red