BOLMONGRAYA.CO, KOTAMOBAGU – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kotamobagu terus berkomitmen menyukseskan program vaksinasi di wilayahnya.
Untuk suksesnya pelaksanaan tersebut, Pemerintah menggelar gebyar vaksinasi selama tiga hari mulai Selasa, 28 September hingga Kamis, 30 September 2021.
Adapun lokasi untuk pelayanan vaksinasi oleh Tim Dinkes Kotamobagu Pasar Kuliner Kotamobagu (Eks RSU Datoe Binangkang) pada Selasa tanggal 28 malam, Lapangan Molinow pada Rabu, 29 September, kemudian Lapangan Mogolaing pada Kamis, 30 September 2021.
Sedangkan untuk jenis vaksin yang digunakan yakni Sinovac untuk usia 12-17 tahun dosis satu dan dosis dua, serta Astrazeneca untuk usia 18 tahun keatas dosis satu dan dosis dua.
Baca Juga : Ibu Hamil Bisa Divaksin, Berikut Jenis dan Syaratnya
Terkait pelaksanaan itu, Sekretaris Dinkes Kotamobagu Sumartini Sugihardjo membenarkan, di buka pelaksanaan vaksinasi dalam giat Gebyar Vaksinasi.
“Sasarannya untuk masyarakat umum mulai umur 12 tahun keatas,” ujarnya.
Mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk ikut vaksinasi Covid-19.
“Lindungi diri dan keluarga dari Covid-19. Mari kita lawan virus corona melalui program vaksinasi ini. Vaksin aman, halal dan bermanfaat,” ungkapnya.
Red